Laman

Gudep 05239-05240. Diberdayakan oleh Blogger.

Jumat, 05 November 2010

Musyawarah Cabang (Muscab) Gerakan Pramuka Kota Bogor

KORANBOGOR.COM - Musyawarah Cabang (Muscab) gerakan Pramuka Kota Bogor tahun 2010 berlangsung di ruang rapat 1 Balai kota Bogor, Sabtu (23/10) di hadiri 49 orang utusan dari 6 Kwartir Ranting (Kwaran) dan 1 Kwartir Cabang (Kwarcab), Melakukan Pemungutan suara untuk memilih ketua Kwarcab Gerakan Pramuka kota Bogor yg baru untuk Periode tahun 2010 2015 mendatang.

Penyelenggaraan Muscab tersebut dapat berjalan dengan baik sesuai harapan ,dalam kesempatan tersebut Wali Kota Bogor yg di wakili oleh DRS. H. Ade Syarief Hidayat M.Pd  selaku Asisten tata praja, mengatakan meyambut baik dengan di selenggarakanya pemilihan calon ketua yg baru untuk menggantikan  H.Doddy Rosadi M.Eng yg sudah habis masa jabatanya.

Adapun 5 calon yang di ajukan di antaranya, 1. H Ade syarief Hidayat Mpd , 2. H Casrodi, 3. H Dodi Rosadi M Eng, 4. H Gatut Susanta 5. Suwardi.  Namun dari 5 nama calon yang diajukan dalam proses selanjutnya ada 3 calon yang mengundurkan diri. Maka dalam pemilihan selanjutnya hanya ada 2 nama calon yang bersaing untuk dipilih menjadi Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Bogor yaitu H Ade Syarif Hidayat Mpd dan H. Dodi Rosadi.

Pemilih dari Kwaran Bogor Utara, Bogor Tengah, Bogor Barat, Bogor Selatan, Bogor Timur dan Kwaran Tanah Sareal ditambah 1 Kwartir Cabang memberikan suaranya kepada H Ade Syarief Hidayat.

Akhirnya dalam pemilihan itu, H Ade Syarief Hidayat terpilih dengan suara mayoritas untuk memimpin Kwarcab Gerakan Pramuka 5 tahun kedepan.

Gerakan Pramuka ini merupakan wadah pendidikan untuk menjadi  sebuah lembaga yang akan membentuk watak, kepribadian dan nilai kehidupan yg lebih baik kedepanya, Oleh karena itu misi yg akan di kembangkan antara lain, akan menyusun dan memiliki komitmen membuat sebuah organisasi yg lebih bagus serta bekerja sama dengan seluruh instansi khususnya dinas pendidikan.

"peningkatan kwalitas pelatih di Kota Bogor bekerja sama dengan seluruh stakeholder  termasuk swasta dan masyarakat sehingga keberadaan pramuka dapat di akui oleh seluruh pihak di kota Bogor,” Ujarnya di saat mengemukakan Visi dan misinya kepada Koranbogor.com diruang rapat 1 Balai Kota Bogor. Melalui SK NO 9 musyawarah cabang tahun 2010 masa bhakti 2010-2015. (onizar)
Deli.cio.us

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Obrolan

Poll

Pengikut

  © Blogger template The Beach by Ourblogtemplates.com 2009

Back to TOP